Analisis Langkah Pemecahan Masalah Matematika Menurut Polya

Authors

DOI:

https://doi.org/10.21831/pspmm.v5i1.211

Keywords:

Polya, rutin, non rutin, tes, wawancara

Abstract

Abstrak— NCTM menyebutkan bahwa kemampuan pemecahan masalah merupakan salah satu dari kemampuan penting dalam matematika. Setiap siswa tentunya memiliki strategi yang berbeda untuk memecahkan masalah. Pada penelitian ini akan dikaji langkah pemecahan masalah matematika berdasarkan teori Polya. Subjek yang dijadikan sampel penelitian adalah siswa berkemampuan matematika tinggi, sedang, dan rendah. Masalah yang diberikan berupa masalah matematika rutin dan non rutin. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes pemecahan masalah dan wawancara. Teknik triangulasi metode digunakan sebagai uji validitas data dengan cara membandingkan hasil tes tertulis dengan hasil wawancara. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan cara dilakukan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Langkah pemecahan masalah menurut Polya yang dijadikan dasar untuk pemecahan masalah berupa langkah memahami masalah, merencanakan rencana penyelesaian, dan melaksanakan rencana penyelesaian. Hasil penelitian menunjukkan ketiga subjek secara keseluruhan sudah mampu memahami masalah yang diberikan pada soal rutin maupun non rutin. Pada soal rutin, siswa berkemampuan tinggi dan sedang menuliskan dengan lengkap informasi yang diketahui pada soal. Berbeda dengan kedua siswa sebelumnya, siswa berkemampuan rendah menuliskan sisi-sisi sejajar yang ada pada prisma tanpa menyertakan panjang sisi yang sudah diketahui. Pada soal non rutin, siswa berkemampuan tinggi, sedang, dan rendah tidak menuliskan informasi mengenai hal-hal yang diketahui setelah membaca soal. Namun, saat dilakukan wawancara ketiga siswa sebenarnya sudah memahami maksud dari permasalahan non rutin tersebut. Dapat disimpulkan bahwa secara umum siswa berkemampuan matematika tinggi dan sedang sudah mampu memahami masalah, merencanakan rencana penyelesaian, dan melaksanakan rencana penyelesaian dengan baik. Sedangkan siswa berkemampuan matematika rendah kurang mampu melaksanakan ketiga hal tersebut dengan baik.

Author Biographies

Fakhrunnisa Cahya Afifi, Universitas Sebelas Maret

Mathematics Education Universitas Sebelas Maret

Tri Sedya Febrianti, Universitas Sebelas Maret

Mathematics Education Sebelas Maret University

References

Gasong, D. (2018). Belajar dan Pembelajaran. Yogyakarta: Deepublish.

J. Ferrini-Mundy, “Principles and Standards for School Mathematics: A Guide for Mathematicians,” Not. AMS, vol. 47, no. 8, Accessed: Dec. 27, 2021. [Online]. Available: http://www.nctm.org/.

G. Etherington, A. W. Phipps, J. D. Harrison, K. R. Daulay, and I. Ruhaimah, “Polya theory to improve problem-solving skills,” J. Phys, 2019, doi: 10.1088/1742-6596/1188/1/012070.

M. K. Wati, A. A. Sujadi, U. Sarjanawiyata, and T. Yogyakarta, “ANALISIS KESALAHAN DALAM MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN LANGKAH POLYA SISWA KELAS VII SMP,” PRISMA, vol. 6, no. 1, pp. 9–16, Oct. 2017, doi: 10.35194/JP.V6I1.24.

A. In’am, “The Implementation of the Polya Method in Solving Euclidean Geometry Problems,” Int. Educ. Stud., vol. 7, no. 7, 2014, doi: 10.5539/ies.v7n7p149.

L. J. Moleong, “Metodologi penelitian kualitatif edisi revisi,” 2007, Accessed: Dec. 28, 2021. [Online]. Available: http://library.stik-ptik.ac.id.

A. Widarti, M. Stkip, and P. Jombang, “Kemampuan Koneksi Matematis Dalam Menyelesaikan Masalah Kontekstual Ditinjau dari Kemampuan Matematis Siswa.”

B. S. B. Kurikulum, T. Pendidikan, F. Ilmu, P. Universitas, N. Surabaya, and K. Lidah, “MEYAKINKAN VALIDITAS DATA MELALUI TRIANGULASI PADA PENELITIAN KUALITATIF.”

“Qualitative Data Analysis: An Expanded Sourcebook - Matthew B. Miles, A. Michael Huberman - Google Buku.” https://books.google.co.id/books?hl=id&lr=&id=U4lU_-wJ5QEC&oi=fnd&pg=PA10&dq=miles+dan+huberman&ots=kFWz4KTWYW&sig=C3PYZ5IoabJAjicnrEY5JTeEEtw&redir_esc=y#v=onepage&q=miles dan huberman&f=false (accessed Dec. 28, 2021).

M. Rahardjo, “Triangulasi dalam penelitian kualitatif,” 2010.

I. Rofiki, “PROFIL PEMECAHAN MASALAH GEOMETRI SISWA KELAS AKSELERASI SMP NEGERI 1 SURABAYA DITINJAU DARI TINGKAT KEMAMPUAN MATEMATIKA,” vol. 1, pp. 300–310.

H. Fatmawati, M. Mardiyana, and T. Triyanto, “ANALISIS BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA BERDASARKAN POLYA PADA POKOK BAHASAN PERSAMAAN KUADRAT (Penelitian pada Siswa Kelas X SMK Muhammadiyah 1 Sragen Tahun Pelajaran 2013/2014),” J. Pembelajaran Mat., vol. 2, no. 9, pp. 899–910, Nov. 2014, Accessed: Dec. 24, 2021. [Online]. Available: https://jurnal.fkip.uns.ac.id/index.php/s2math/article/view/4830.

Published

2022-04-10