Penanganan Masalah Multikolinearitas dengan Regresi Ridge pada Analisis Pengaruh Sektor Lapangan Usaha terhadap Produk Domestik Regional Bruto Kabupaten Bantul

Authors

  • Tessya Mutiara Dewi Universitas Negeri Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.21831/pspmm.v3i0.134

Keywords:

PDRB, Regresi Linier Berganda, Regresi Ridge

Abstract

Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) sebagai alat pengukur keberhasilan pembangunan perekonnomian mempunyai pengaruh besar dalam perencanaan peningkatan potensi lapangan usaha bagi pendapatan suatu daerah. Hal ini dapat dilihat dari peran masing-masing lapangan usaha terhadap pembentukan PDRB Bantul.Dalam penelitian ini analisis pengaruh sektor lapangan usaha terhadap nilai PDRB Kabupaten Bantul atas dasar harga berlaku tahun 2010-2019. Variabel dependen yang menjadi perhatian yaitu nilai PDRB, sedangkan variabel independen yaitu sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan; sektor industri pengolahan; sektor konstruksi; sektor perdagangan besar dan eceran, resparasi mobil dan sepeda motor; dan sektor penyedia akomodasi dan makan minum. Analisis ini menggunakan metode regresi linier berganda. Namun, salah satu persyaratan asumsi regresi linier yaitu multikolinearitas itu dilanggar, sehingga dilakukan analisis regresi ridge. Berdasarkan hasil analisis regresi ridge diperoleh kelima sektor lapangan usaha memiliki pengaruh yang signifikan terhadap nilai PDRB Kabupaten Bantul. Namun, sektor yang memiliki pengaruh terbesar terhadap nilai PDRB Kabupaten Bantul adalah sektor perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor. Sektor tersebut dapat meningkatkan nilai PDRB Kabupaten Bantul sebesar 2,123 juta rupiah untuk setiap kenaikan satu juta rupiah.

References

Arsyad, L. (2015). Pengantar Perencanaan dan Pembangunan Ekonomi Daerah (edisi 2). Yogyakarta: Badan Penerbit Fakultas Ekonomi.

BPS Kabupaten Bantul. (2020, April 30). Produk Domestik Regional Bruto. Retrieved from BPS Kabupaten Bantul

Montgomery, D. C., & Runger, G. C. (2002). Applied Statistics and Probability for Engineers. New York: John Wiley & Sons, Inc.

Putri, A. P. (2011). Penggunaan Metode Ridge Trace dan Variance Inflation Factors (VIF) pada Regresi Ridge. 11-13.

Lungan, R. (2006). Aplikasi Statistika & Hitung Peluang (Edisi Pertama). Yogyakarta: Graha Ilmu.

Kurniawan, R., & Yuniarto, B. (2016). Analisis Regresi: Dasar dan Penerapannya dengan R Edisi Pertama. Jakarta: Kencana.

Draper, N. R., & Smith, H. (1998). Applied Regression Analysis. New York: John Wiley & Sons, Inc.

Hoerl, A., & Kennard, R. (1970). Ridge Reggression: some simulation. Comunications in Statistics.

Ullah, M. I., & Aslam, M. (2018, August 22). Package 'lmridge'. Retrieved from https://cran.r-project.org/web/packages/lmridge/lmridge.pdf

Published

2021-05-08